TENTANG KAMI
SELAMAT DATANG DI
GLOBAL KENCANA EXPRESS
Perusahaan ekspedisi dan jasa transportasi yang berlokasi di Surabaya. Didirikan pada tahun 2007, yang mendedikasikan diri untuk memenuhi kebutuhan pengiriman barang baik berskala kecil ataupun besar. Bidang yang diutamakan adalah jasa Expedisi, Courier, Cargo, dan pengiriman paket atau dokumen secara khusus sesuai permintaan Customer ke seluruh Nusantara, via darat, laut dan udara.
CV. Global Kencana Express adalah satu holding Company dengan CV. Globalindo Kencana Sakti, merupakan perusahaan yang terdaftar di Departement Perindustrian dan Perdagangan Pemerintah Kota Surabaya,
Akte Pendirian Perusahaan CV. Global Kencana Express
Nomor Pokok Wajib Pajak ( NPWP ) : 81.391.361.3-606.000
Akte Pendirian Perusahaan CV. Globalindo Kencana Sakti
Nomor Pokok Wajib Pajak ( NPWP ) : 02.822.719.7-606.000
Nomor Tanda Daftar Perusahaan (TDP ) : 130135123704
SEJARAH PERUSAHAAN
CV. Global Kencana Express didirikan pada tanggal 15 April 2007. Bisnis
utama adalah Perusahaan Ekspedisi yang menyediakan jasa Expedisi, Courier,
Cargo, dan pengiriman paket atau dokumen secara khusus sesuai permintaan
Customer ke seluruh Nusantara, via darat, laut dan udara.
VISI PERUSAHAAN:
Menjadi sebuah Perusahaan jasa pengiriman barang baik Domestik dan
International yang ditangani secara professional, baik via darat, laut dan udara.
MISI PERUSAHAAN:
- CV. Global Kencana Express adalah sebuah tim kerja yang terdiri dari orang-orang yang berkomitmen tinggi, penuh tanggung jawab dan berkeinginan maju untuk menjalankan visi misi perusahaan demi kepuasan
- Kami adalah perusahaan jasa pengiriman yang siap membantu mengirimkan barang customer melalui EMKL (FCL- LCL), darat laut maupun udara dari Sabang sampai Merauke, memberikan solusi yang tepat, dengan harga termurah dan pelayanan yang terbaik.
- Global Kencana Express melayani semua perusahaan yang berskala kecil, menengah maupun besar dengan semua jenis pengiriman barang besar atau kecil.
- Jasa pengiriman kami akan menjamin pengiriman berkualitas terbaik, terpercaya, waktu tercepat, dengan 3 kantor cabang di Jakarta, Denpasar dan Jayapura, didukung dengan armada sendiri khususnya via trucking, dengan kantor perwakilan yang tersebar di seluruh Indonesia.
- Memberikan pelayanan yang kompetitif dan kontribusi optimal bagi pelanggan di bidang jasa pengiriman barang customer.
KARAKTER DAN BUDAYA PERUSAHAAN:
- Kejujuran (Honesty): seluruh karyawan Global Kencana Express menjunjung tinggi rasa saling percaya dan keterbukaan sebagai perwujudan Good Corporate.
- Layanan Prima (Service excellence): seluruh karyawan Global Kencana Express selalu memberikan layanan terbaik melalui kreativitas, inovasi dan teknologi informasi.
- Seluruh karyawan Global Kencana Express selalu melakukan pembelajaran yang berkelanjutan (Continuous Learning) dan tidak pernah berhenti belajar untuk menjadi yang terbaik.
- Team Work : seluruh karyawan Global Kencana Express selalu menjunjung tinggi kerjasama team yang solid untuk mencapai hasil maksimal.
PRODUK DAN LAYANAN:
Melaksanakan kegiatan pengiriman barang via darat, laut dan udara dengan harga termurah dan waktu tercepat dari Sabang sampai Merauke, dengan pelayanan prima serta mengutamakan kepuasan pelanggan.
Produk Global Kencana Express meliputi:
Pengiriman dokumen dan paket skala kecil via darat, laut dan udara
Melaksanakan pengurusan pengiriman barang melalui kapal laut dan angkutan darat dengan kondisi : Port to Port, Port to Door, Door to Port, Door to Door, Sea way to Sea way
Kendaraan: mobil, motor, alat berat dan sejenisnya
General Cargo /Land Transportation
Warehouse Delivery Service
Bag cargo (beras, pupuk, terigu dan sejenis)
Paletize cargo (plywood, keramik dan sejenis)
Semen in bag/ jumbo bag
Curah kering (batu bara, nikel dan sejenis)
Pupuk curah
Curah cair (CPO dan sejenis)
Beberapa perusahaan rekanan kami adalah:
PT. Meratus Line
PT. TPIL Logistics Surabaya
PT. SALAM PACIFIC INDONESIA LINES (SPIL)
PT. Indonesia Fortune
PT. Maersk Line
PT. K"Line Indonesia
PT. Ben Line Indonesia
PT. Mitsui O.S.K
PT. Global Sparrow Semesta
PT. Container Maritim
PT. Bahtera Satria Aditama
PT. Mariana Express Indonesia, dll
Kemitraan usaha membuat customer mendapatkan keuntungan sinergi dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada customer berupa kecepatan, ketepatan dan harga yang terbaik. Untuk lebih jelasnya dapat menghubungi kami di alamat tersebut di atas.